Besok, Desa Tarempa Barat Akan Lakukan Vaksinasi, Ini Himbauan Kades Asmarandi

Kepala Desa Tarempa Barat, Asmarandi

ANAMBAS-ZONASIDIK.COM| Desa Tarempa Barat, Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas akan melakukan kegiatan vaksinasi Covid 19 untuk warga setempat. Kegiatan ini rencana dilakukan pada Sabtu, 19 Juni 2021 besok pagi.

“Besok, sekitar pukul 08.00 WIB, kita akan melakukan vaksinasi untuk warga Desa Tarempa Barat di Balai Seni Budaya jalan Takari,” kata Kepala Desa Tarempa Barat, Asmarandi kepada awak Zonasidik.com, Jumat (18/06/2021).

Ia menjelaskan, kegiatan ini merupakan sebuah program yang sudah di canangkan oleh Pemerintah pusat, pelaksanaan vaksin ini sebagai upaya ikhtiar Kepala Desa program Pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Bacaan Lainnya

“Untuk itu, saya selaku kepala desa bersama staf yang sudah menjalani vaksinasi duluan, mengajak masyarakat khusus warga Desa Tarempa Barat, agar menjalani vaksinasi Covid 19 besok pagi di Balai Seni Budaya jalan Takari yang telah disediakan oleh pihak desa dan jangan lupa membawa KTP,” ajaknya.

Asmarandi berharap agar masyarakat tidak takut divaksin, dan mengimbau untuk tetap melaksanakan 5 M, yakni memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghidari kerumunan dan membatasi mobilitas.

“Saya menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tidak takut di vaksin, karena vaksin ini sudah terbukti halal dan aman, dan tetap laksanakan program 5 M,” pungkasnya.

Editor | Pinni


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *