Agenda Awal Tahun, HNSI Jemaja Barat Gelar Pertemuan

Pengurus HNSI Kecamatan Jemaja Barat foto bersama usai menggelar pertemuan

ANAMBAS-ZONASIDIK.COM | Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kecamatan Jemaja Barat mengadakan pertemuan antar pengurus dan nelayan setempat, Rabu (22/01/2025).

Rapat awal tahun itu, dalam rangka menyerap aspirasi usulan nelayan yang nantinya akan disampaikan ke DPC HNSI Kabupaten Kepulauan Anambas dan Pemerintah Daerah.

“Ada beberapa usulan yang kami tampung dari nelayan. Saya selaku ketua tentunya akan menyampaikan aspirasi ini kepada HNSI kabupaten dan dinas terkait, agar terealisasi,” kata Ketua HNSI Jemaja Barat, Amrizal kepada zonasidik.com.

Bacaan Lainnya

Katanya, nelayan berharap mendapatkan bantuan sarana memancing.

“Mereka (nelayan*Red) sangat mengharapkan bantuan pompong untuk meningkatkan jangkauan operasional,” ujarnya.

Dalam rapat tersebut, juga membahas terkait jangkauan wilayah memancing dan menghindari tempat pemeliharaan kabel optik.

“Sesuai arahan ketua Dedi, dalam rapat tadi kami sampaikan kepada nelayan setempat agar menjauhi kapal yang sedang melakukan perawatan kabel optik,” tuturnya. (Pin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *