Jalan Berlubang di Tarempa Ditangani Sigap Satlantas Polres Anambas

Petugas Satlantas Polres Kepulauan Anambas dibantu warga setempat saat menambal jalan berlubang di Simpang Tiga Taman Bermadah, Kelurahan Tarempa, Rabu (26/11/2025)

ANAMBAS-ZONASIDIK.COM | Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Kepulauan Anambas menunjukkan respons cepat terhadap keluhan masyarakat.

Pada Rabu (26/11/2025), personel Satlantas langsung memperbaiki jalan berlubang di Simpang tiga Taman Bermadah, Kelurahan Tarempa, setelah menerima laporan warga saat pengaturan lalu lintas pagi.

Perbaikan dilakukan oleh Briptu Anugrah Prasetio dan Bripda Roinaldi Tumanggor sebagai langkah preventif mencegah potensi kecelakaan, mengingat Simpang Taman Bermadah merupakan jalur padat kendaraan setiap hari.

Bacaan Lainnya

Setelah mengecek kondisi jalan yang membahayakan pengguna, personel membeli semen dan perlengkapan penunjang untuk melakukan penambalan. Proses berlangsung pukul 15.00 hingga 16.00 WIB tanpa kendala.

Kasat Lantas IPTU Zulfikar Andri, mengatakan, setiap laporan dari masyarakat adalah prioritas. Jalan rusak bisa menimbulkan kecelakaan, dan kami tidak ingin menunggu sampai ada korban.

“Kepulauan Anambas, IPTU Zulfikar Andri, menegaskan bahwa respons cepat tersebut merupakan wujud kepedulian sekaligus tanggung jawab moral Polantas dalam menjaga keselamatan masyarakat berlalu lintas

“Setiap laporan dari masyarakat adalah prioritas. Jalan rusak bisa menimbulkan kecelakaan, dan kami tidak ingin menunggu sampai ada korban. Karena itu, kami langsung turun melakukan perbaikan,” ujarnya.

Aksi sigap personel Satlantas ini mendapatkan apresiasi dari warga yang melintas. Mereka menilai kehadiran polisi lalu lintas tidak hanya sebatas mengatur arus kendaraan, tetapi juga berperan aktif menjaga kondisi jalan agar tetap aman dan layak digunakan.

Dengan respons cepat tersebut, Satlantas Polres Kepulauan Anambas kembali menegaskan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik serta menjaga keselamatan masyarakat di jalan raya. (Pin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *