Dari Madu Kelulut hingga Kepiting Bakau, Bupati Aneng Lihat Langsung Potensi Desa Langir

Bupati Kepulauan Anambas, Aneng, mencicipi hasil budidaya Madu Kelulut saat meninjau langsung pengelolaan kelompok masyarakat Desa Langir dalam Program SUAR, Kamis (18/12/2025)

ANAMBAS-ZONASIDIK.COM | Bupati Kepulauan Anambas, Aneng, turun langsung ke Desa Langir untuk melihat dari dekat geliat program pemberdayaan ekonomi masyarakat yang mengandalkan potensi lokal desa, Kamis (18/12/2025).

Kunjungan kerja tersebut menyasar dua sektor unggulan, yakni budidaya madu kelulut dan penggemukan kepiting bakau yang dijalankan kelompok masyarakat melalui Program SUAR.

Kunjungan ini sekaligus menjadi wujud perhatian dan dukungan pemerintah daerah terhadap upaya penguatan ekonomi desa berbasis usaha produktif.

Bacaan Lainnya

Di sela peninjauan, Bupati Aneng menyempatkan diri berdialog dengan para pengelola untuk mendengar langsung perkembangan program, tantangan yang dihadapi, hingga rencana pengembangan ke depan.

Dalam obrolan itu, Bupati Aneng berbincang dengan Irham Hanafi selaku perwakilan Kelompok Pengelola Potensi Desa (KPPM) Langir. Ia menjelaskan bahwa usaha madu yang dikelola saat ini sudah berjalan secara mandiri, dengan hasil produksi dipasarkan melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).

“Alhamdulillah, sejauh ini produksi madu sudah memberi tambahan penghasilan bagi anggota kelompok. Namun, kami masih membutuhkan dukungan, khususnya terkait ketersediaan vegetasi bunga sebagai sumber pakan lebah,” ungkap Irham.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Aneng menyatakan pemerintah daerah akan mencermati peluang dukungan yang dapat diberikan, termasuk mendorong kerja sama lintas sektor agar pengembangan budidaya madu dapat berkelanjutan dan semakin produktif.

Bupati Kepulauan Anambas, Aneng, memperlihatkan hasil penggemukan kepiting bakau saat meninjau langsung lokasi budidaya milik kelompok masyarakat Desa Langir, Kamis (18/12/2025)

Selain madu kelulut, Bupati Aneng juga meninjau langsung aktivitas penggemukan kepiting bakau. Ia menilai kondisi alam Desa Langir sangat potensial untuk pengembangan usaha perikanan dan kelautan berbasis masyarakat.

“Potensinya sangat menjanjikan. Lingkungan alamnya masih baik dan sangat mendukung. Tinggal bagaimana dikelola secara lebih optimal,” ujar Aneng.

Namun demikian, ia menekankan pentingnya peningkatan skala usaha agar nilai ekonomi yang dihasilkan semakin maksimal. Menurutnya, pengembangan ke skala yang lebih besar harus diiringi dengan perencanaan matang, baik dari sisi manajemen, pemasaran, maupun kemitraan usaha.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Aneng menegaskan komitmen Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas untuk terus mendorong UMKM dan kelompok masyarakat agar mampu berkembang dan naik kelas.

Pemerintah daerah, kata dia, terbuka untuk berkolaborasi dengan pihak swasta maupun mitra strategis guna memperkuat pendampingan dan membuka akses pasar.

“Potensi desa seperti ini harus kita dorong bersama. Pemerintah daerah siap berkolaborasi agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat,” tegasnya.

Melalui kunjungan kerja ini, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas berharap Desa Langir dapat menjadi contoh sukses pengembangan ekonomi desa berbasis potensi lokal yang berkelanjutan, sekaligus memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat di tingkat desa. (Pin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *