Rumah Warga Terbakar, Plt Kepala Damkar Anambas: Hanya Butuh Sekitar 4 Menit Petugas Menuju ke Lokasi

Petugas pemadam kebakaran saat berada di dalam rumah warga yang terbakar di Gang Tongkol, Kelurahan Tarempa, Rabu (8/3/2023) malam

ANAMBAS-ZONASIDIK.COM| Salah satu rumah Pegawai Kemenag Kabupaten Kepulauan Anambas yang terletak di Gang Tongkol Kelurahan Tarempa, Kecamatan Siantan terbakar pada 8 Maret 2023 malam.

Saat dikonfirmasi, Plt. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Kepulauan Anambas, Ir. Agus Supratman mengungkapkan, kebakaran itu menimpa salah satu Pegawai Kemenag Anambas bernama Muslimin Can.

“Laporan yang diterima kebakaran itu diakibatkan adanya korsleting arus listrik pada meteran di rumah Pak Mimin,” ungkapnya kepada awak media, Kamis (09/03/2023).

Bacaan Lainnya

Agus menjelaskan, kejadian tersebut diketahui oleh pihaknya saat salah satu masyarakat melaporkan adanya kebakaran pada pukul 23.37 WIB.

“Kita menerima laporan bahwa pada pukul 23.37 WIB telah terjadi kebakaran, dan setelah mendapat informasi tersebut, kita langsung mengerahkan tim untuk menuju lokasi, hanya butuh sekitar 4 menit dari petugas untuk menuju ke lokasi kejadian,” ucapnya.

Lanjut kata Dia, dengan tingkat kepedulian dan inisiatif masyarakat yang tinggi, api akhirnya berhasil di padamkan menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) dan air.

“Sesuai dengan SOP, kita harus memadamkan api selama 15 menit, dan karena kita dibantu dengan warga, akhirnya api tersebut berhasil dipadamkan tidak sampai 15 menit,” ujarnya.

Dengan kejadian itu, Ia berpesan kepada masyarakat apabila terjadi kebakaran akibat korsleting listrik, diharapkan untuk tidak menggunakan air saat memadamkan api.

“Api yang disebabkan karena korsleting listrik tidak bisa dipadamkan menggunakan air, karena apabila dari PLN belum mematikan saluran listrik di wilayah kebakaran, maka penggunaan air dapat memperburuk kondisi kebakaran, maka kami sarankan lebih baik menggunakan Racun Api atau APAR,” jelasnya.

“Kita juga menghimbau kepada masyarakat apabila ingin meninggalkan rumah, harap memastikan kondisi meteran ataupun peralatan listrik dalam kondisi non aktif atau mati,” tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, sebuah rumah di Gang Tongkol Kelurahan Tarempa, Kecamatan Siantan hampir hangus dilalap api pada Rabu (8/3/2023) malam.

Dugaan sementara, penyebab kebakaran rumah tersebut akibat korsleting listrik.

Saksi mata bernama Rohmah yang tinggal di dekat lokasi kebakaran, mengaku awal mulai mengetahui rumah tetangganya terbakar, Ia mencium aroma bau kabel gosong dari dalam rumah saat hendak beristirahat. (Pin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *