ANAMBAS-ZONASIDIK.COM | Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) periode bulan Mei sukses dilaksanakan. Pembagian berlangsung di balai Desa Teluk Bayur, Kecamatan Kute Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas, Selasa (6/5/2025).
Ada 26 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang disalurkan langsung oleh Kepala Desa Teluk Bayur, Hawari. BLT DD ini bersumber dari dana desa Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) tahun anggaran 2025.
“Alhamdulillah, pembagian berjalan dengan lancar. BLT ini yang kelima kalinya kami salurkan ke warga dengan tujuan meringankan beban ekonomi,” sebut Kades Hawari kepada zonasidik.com saat dihubungi.
“Penyaluran BLT akan terus berlanjut sampai bulan Desember 2025, yang mana setiap bulannya masing-masing KPM menerima Rp 300 ribu,” tambahnya.
Katanya, pemerintah setempat terus berupaya dan berkomitmen memberikan terbaik untuk warga guna hidup sejahtera.
Dirinya pun berharap, BLT DD ini dapat memberikan dorongan positif dalam membangun ketahanan ekonomi masyarakat. (Pin)