ANAMBAS-ZONASIDIK.COM | Dalam menyabut Hari Raya Idul Fitri sekaligus mengikuti Lomba Hias Gapura yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Kepulauan Anambas, Desa Air Asuk dirikan Gapura begitu megah.
Gapura yang dihiasi dengan aneka lampu warna warni ini, terpasang di pelabuhan Desa Air Asuk.
Pemasangan Gapura desa itu sendiri dimonitor langsung oleh Dody Muchdori selaku Kepala Desa Air Asuk, Kecamatan Siantan Tengah.
Dody bersama timnya dan dibantu warga setempat membangun Gapura tersebut dengan bersusah-payah agar dapat menampilkan yang terbaik.
“Gapura yang dibangun ini untuk ikut berpartisipasi dalam perlombaan hias gapura sekaligus merayakan hari raya idul fitri tahun 1445 Hijriah,” kata Kades Dody kepada zonasidik.com, Senin (8/4/2024).
Menurutnya, Gapura yang dibangun kali ini sudah kelihatan megah dan mempunyai daya tarik.
Untuk itu, Dirinya berharap tahun ini gerbang yang dibangun dan dihiasi tersebut keluar sebagai juara.
“Mudah-mudahan kriteria gapura desa Air Asuk ini sesuai dengan yang diharapkan oleh panitia lomba,” harapnya. (Pin)