Kapolres Anambas Bersama TPID Tarempa Monitor Stok dan Stabilitas Harga Barang di Pasar

ANAMBAS-ZONASIDIK.COM| Kapolres Kepulauan Anambas, AKBP Apri Fajar Hermanto, S.I.K bersama Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Tarempa menggelar monitoring ketersediaan stok dan stabilitas harga barang kebutuhan pokok ke sejumlah pasar di Tarempa, Senin (18/03/2024).

Pasar yang dikunjungi tersebut, diantaranya pasar Inpers dan toko sembako Tarempa Kecamatan Siantan, Kabupaten Kepulauan Anambas.

Kegiatan diawali dengan pengecekan dan monitoring pedagang-pedagang yang menjual barang kebutuhan bahan pokok (sembako) maupun kebutuhan lainnya di pasar inpers, dilanjutkan dengan toko sembako Tarempa Kecamatan Siantan.

Bacaan Lainnya

Berdasarkan keterangan realease Humas Polres Kepulauan Anambas, stok dan harga masih relatif stabil.

“Kita melakukan kegiatan hari ini untuk memantau ketersediaan bahan pokok, meskipun ada beberapa stok sembako yang mulai berkurang, namun nantinya akan kembali terisi karena kapal pengangkut sembako telah berangkat untuk mengisi ketersediaan sembako kembali di Kabupaten Kepulauan Anambas,” ucap Kapolres Apri.

Kata Dia, sampai saat ini harga sembako masih stabil dan untuk pelanggaran juga tidak ditemukan, “Kami selalu menekankan dengan memberikan himbauan agar para pedagang dapat meminimalisir terjadinya pelanggaran, dan untul kegiatan pemantauan ini akan tetap kita lakukan hingga Hari Raya Idul Fitri nanti” ucapnya lagi.

Dari hasil kegiatan ini, kata Dia, pihaknya akan berkoordinasi dengan Disperindag, yang nantinya akan mendalami.

“Kami hanya memantau dan mengikuti agar tidak terjadinya hal-hal yang tidak kondusif,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Masykur selaku Kepala Disperindag Kabupaten Kepulauan Anambas menjelaskan, Disperindag setiap harinya akan selalu memantau ketersediaan bahan pokok di Kabupaten Kepulauan Anambas berikut dengan harganya. Hal itu dilakukan guna tidak ada pedagang nakal yang memanfaatkan momen Ramadhan sebagai ajang mencari keuntungan sebanyak-banyaknya.

“Kita setiap hari selalu melakukan pemantauan di pasar, ketersediaan sembako dan harga relatif stabil, insyaallah hingga Idul Fitri akan aman. Pedagang nakal juga kita tekan agar tidak menjalankan aksi-aksi curang” jelasnya (Pin/Rls)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *